DEMO BURUH TUNTUT UPAH NAIK; TUTUP JALAN TOL

Breaking news

Live
Loading...

Widget notif

DEMO BURUH TUNTUT UPAH NAIK; TUTUP JALAN TOL

Thursday, 24 November 2016



SERANG, MEDIA INVESTIGASI - Akses jalan raya Serang di tutup oleh buruh se-Tangerang raya, (24/11) para buruh se-Tangerang raya melakukan demonstran menuntut tolak pp 78 tahun 2015 tentang pengupahan , dan tetapkan kenaikan UMK thn 2017 sebesar 20 persen dan tetapkan UMKS tahun 2017 dan berlaku bulan Januari 2017. Serang- Rapatkan barisan demo buruh

                                  

Para buruh se-Tangerang raya menggelar aksi demo nya di jalan raya Serang tepat nya di pintu masuk tol Bitung pendemo buruh menutup akses jalan raya Serang yang menuju ke arah Cikupa dan arah sebaliknya arah ke Tangerang.

Pendemo buruh merapatkan barisan nya di pintu-pintu masuk tol Bitung, menuntut juga untuk meminta gaji atau UMK 2017 di naikan menjadi Rp 3,5 jt yang semula Rp. 3.050.000 sudah tidak bisa lagi untuk hidup layak untuk kebutuhan di Tangerang.

Karena kebutuhan di Tangerang sama seperti kebutuhan hidup di DKI Jakarta, Karena itu mereka meminta kepada pemerintah untuk menaikkan gaji 20 persen atau menjadi 3,5 jt. Kalau sampai hari ini para demonstran tidak juga di tanggapi oleh pemerintah " maka kami para demonstran besok pagi Jumat tanggal 25 Nopember 2016 akan melakukan demonstran lagi yang lebih besar ujar Asep perwakilan dari demonstran. 

Tamabah Asep "hidup layak buruh di Tangerang sama seperti buruh di DKI Jakarta dan para demonstran juga menuntut menolak PP 78 thn 2015 tentang pengupahan yang mereka kaji karena bentrok dengan UU No 13 , dengan ada nya PP 78 kepala daerah menjadi bingung akan mengikuti dasar yang mana untuk menentukan UMK. 

Reporter: Agus. S
Editor: Rosyid (dodol)